Tapi bagi yang belum terbiasa menghadapi pacar yang lagi ngambek, apalagi yang baru belajar pacaran, wach pastinya bisa bikin kepala puyeng tanpa sakit kepala. :) Karena kalau pacar lagi ngembek, pastinya kita merasa gak enak juga sehingga kita merasa bersalah jadinya.
Tips Menghadapi Pacar Yang Lagi Ngambek
Okelah, mungkin ada yang memerlukan tips tentang cara menghadapi pacar yang Lagi ngambek agar hubungan cepat baikan dan kemesraan bisa tetap terjaga, simak tips-tipsnya seperti diuraikan berikut ini:Minta Maaf
Minta maaf ini adalah merupakan kata yang wajib dan harus biar kepada orangtua, teman, saudara, dan terlebih-lebih kepada sang pujaan. :) Kita itu mesti minta maaf dengan tulus. Dengan minta maaf yang tulus saya rasa ngambek si doi pasti akan mencair dan berubah menjadi bibit-bibit cinta ya baru algi.
Buat Si Dia Berbunga-bunga
Minta maaf diselingi dengan kata-kata rayuan dan sanjungan, merupakan obat mujarab cara menghadapi pacar yang lagi ngambek dalam memperbaiki hubungan yang lagi renggang. Disini kita diuji sampai dimana kehebatan dan kemapuan kita ngeluluhin si doi dengan kata-kata yang bisa bikin hatinya berbunga-bunga. Rayu dia dengan kata-kata romantis yang bisa bikin dia tergila-gila dan klepek-klepek lagi sama kita.
Jangan Pernah Lagi Membuat
Jika ngambeknya si doi udah hilang, kita jangan pernah berbuat lagi kesalahan yang sama yang bisa bikin doi sakit ahti lagi. Kejadian yang sudah itu jadikanlah dia sebagai pelajaran. Ingat lagu lama:
Satu kali kau sakiti hati ini masih aku maafkan
Dua kali kau sakiti hati ini juga aku maafkan
Tapi jangan kau ulang ke tiga kali, jangan oh jangan
bla bla bla......
Berikan Si Doi Hadiah
Kalau ngambek si doi dah hilang, coba berikan dia hadiah sebagai tanda terimakasih karena dia mau memaafkan kita. Hadiah yang dimaksud disini tidak harus selalu dalam bentuk benda, melainkan bisa juga berupa ngajak dia nonton filem kesukaan dia di bioskop, atau juga ngajak dia ketempat-tempat favoritnya, dan jenis kesukaanya yang lain.
Buatlah Si Dia Merasa Nyaman
Seseorang yang lagi kasmaran selalu ingin disayang dan dimanja. Untuk itu bualah si dia senyaman mungkin apabila dia berada disisi kamu. Jangan sakiti hatinya hanya karena ulah dan keegoan kita. Sehingga dengan begitu, si dia tak mau jauh-jauh dari kita dan tak mau berpaling ke lain hati. Tak heran kalau orang tua dulu sebut "sehari tak ketemu rasanya setahun".
Itu dia beberapa tips kecil tentang cara menghadapi pacar yang lagi ngambek dan mudah-mudahan tips ini bisa bermanfaat dalam memperbaiki hubungan kamu dengan sang pacar.